PERAWATAN JAMBU MADU DALAM POT

Ingin mendapatkan jambu madu dalam pot yang berkualitas? Tentunya selain memilih bibit yang baik, tentu saja perawatannya juga harus baik. Perawatan yang baik tentu akan mendapatkan kualitas jambu madu yang baik pula. Berikut perawatan jambu madu dalam pot yang wajib kamu ketahui.

1. Penanaman
Pemindahan bibit jambu madu dalam pot dilakukan dengan memilih wadah yang sesuai dengan ukuran tanaman. Jangan buru-buru menggunakan wadah yang besar, tapi bertahap sesuai dengan ukuran tanaman.
Hal lainnya yaitu media tanam. Media tanam yang baik yaitu komposisi humus, cocopeat, dan kompos(2:1:1).
Sebelum melakukan penanaman ada baiknya dasar wadah dibesikan pecahan batu bata atau genteng.

2. Penyiraman
Penyiraman jambu madu dilakukan 2 kali sehari pagi dan sore apabila cuaca panas. Dan pada saat musim hujan disesuaikan dengan keadaan media tanam.

3. Pemupukan
Pemupukan dapat menggunakan pupuk buatan pabrik maupun pupuk organik. Bisa juga gabungan dari keduanya.
Pasa awal penanaman jangan sampai usia tanaman 2 bulan jangan dilakukan pemupukan.
Setelahnya baru di berikan pupuk NPK mutiara sebanyak 1 sendok makan melingkar pada pinggiran pot. Hal ini dilakukan lagi pada 2 minggu berikutnya. Dan pada periode 2 minggu berikutnya memberikan kompos kembali sebagai penyegaran terhadap media tanam serta melakukan penyemprotan Pupuk Organik Cair(POC).
Stop pemupukan pada saat bakal bunga banyak bermunculan dan dilanjutkan kembali ketika bulu pada bunga jambu madu rontok.

4. Pengendalian Hama
Pengendalian hama dilakukan sesuai dengan hama yang menyerang tanaman.
Namun untuk pencegahan ada baiknya setiap 2 minggu sekali tanaman disempeotkan insektisida seperti decis, marshal, dll.

5. Pemangkasan
Pemangkasan sebaiknya diperhatikan sejak tanaman jambu madu tumbuh rimbun dengan banyak tunas air.
Pada awal penanaman sebaiknya hanya memelihara 2 - 3 cabang utama dan dari setiap cabang dipilih 3 cabang.
Buang semua tunas air yang tumbuh pada bagian bawah dan pada cabang-cabang tanaman. Hal ini berfungsi untuk memaksimalkan nutrisi yang diserap ke cabang atau tunas2 yang kita pelihara.

6. Lainnya
Bunga jambu (bakal buah) sebainya dipertahankan 3-4 bunga dalam satu tangkai. Dan tidak lebih dari 25 bunga dalam satu cabang. Emang tergantung besar kecilnya pohon sih...
Sehingga buah yang dihasilkan besar dan berkualitas juga manis...


No comments: