CARA MEMBUAT ADENIUM OBESUM BERCABANG LEBAT

Adenium obesum kebanyakan sangat mudah tumbuh dan berbunga lebat. semakin banyak cabang tentu semakin banyak tunas dari adenium yang akan muncul, sehingga bunga yang dihasilkan pun semakin banyak. 

Caranya adalah dengan memotong batang adenium dari ujung tanaman, sekitar 3-4 helai daun. setelah 2-3 minggu kemudian maka akan timbul banyak tunas baru dan anda hanya tinggal memilih tunas-tunas mana saja yang akan dibiarkan untuk tumbuh.

Pada saat pemotongan cabang, harus dilakukan pada saat kondisi adenium benar-benar sehat sehingga mata tunas yang muncul akan maksimal dan sehat pula. adenium yang sehat ditandai dengan bonggol yang keras dan kulit ari merekah, daun mengkilap dan berwarna hijau segar.